Jumat, 30 Oktober 2009

Pasar Burung Ngasem Yogyakarta

Pasar Ngasem adalah pasar burung paling lengkap di Yogyakarta. Mulai dari burung pipit sampai ayam hutan atau kenari ada di sana.

Meskipun namanya pasar burung, namun binatang lainpun tersedia. Hamster, ular, kelinci atau tokek pun ada. Tak ketinggalan kios-kios ikan hias juga banyak berjejer di pinggirnya.

Bagi yang menyukai fotografi, selain bisa mendapatkan objek berupa macam-macam burung, kesibukan pedagangnya atau kesibukan pengunjung, di belakang pasar ngasem ini terdapat Taman Sari yang sangat indah dan klasik.

Pasar Ngasem terletak di arah barat daya Nol Kilometer dan berjarak kurang lebih 1.5 Km. Untuk mencapainya, dari Nol Kilometer kearah selatan , dari Alun-Alun utara ke barat, pertigaan ke kiri lalu lurus ke arah selatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar